Jatigono, 30 Oktober
Para santri TPQ Darussalam menggelar pawai lampion mengelilingi Desa Jatigono dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW. Peringatan maulid Nabi Muhammad SAW menjadi agenda tahunan bagi pengurus TPQ Darussalam yang tidak pernah absen mengadakan acara meliputi pengajian umum, gema sholawat dan acara islamic lainnya.
Kali ini, Peringatan maulid Nabi Muhammad SAW dengan menggelar Pawai lampion dan Pengajian umum yang diselenggarakan mulai tanggal 30 sapai dengan 31 Oktober 2023.
Pawai lampion diselenggarakan mengelilingi Desa Jatigono yang langsung dikawal oleh Satgas Cobra Desa Jatigono mulai pukul 18.00 Ba'dha sholat maghrib.
Komentar
Posting Komentar